-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    Peduli Gempa Cianjur Salurkan Bantuan Kebutuhan Pokok

    Redaksi
    Minggu, 8.1.23 WIB Last Updated 2023-01-08T17:48:29Z

     


    BOGOR (BJN)- Pesantren Guru Qur’an Bintang  Al-Qur’an, dibawah naungan Yayasan  Mulia Mandiri.
    Jl. Raya Semplak  Gg.  Kantor Pos  No.10 B    RT. 003 RW.001 Kelurahan Semplak  Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor 16114 , mengadakan Quran Healing bagi warga yang terdampak gempa bumi Cianjur.

    Sebanyak 15 Santriwati setingkat SMP & SMA, telah mengadakan Quran Healing bagi warga terdampak Gempa Bumi Cianjur, selama 5 hari dari 28 Desember 2022 hingga 02 Januari 2023.

    Kegiatan tersebut dilaksanakan di 6 Kampung, meliputi Kp. Babakan Ranyom, Kp. Munjul, Kp.Tugu, Kp.Tugu Atas, Kp Kabandungan dan Kp. Garogol Kidul.

    Muhana selaku, kapten santri peduli gempa bumi Cianjur, mengatakan kegiatan ini salah satu wujud kepedulian dan empati santri atas musibah yang dialami saudara-saudara kita di Cianjur.

    Dalam kegiatan ini melibatkan semua warga bapak-bapak, ibu-ibu, anak-anak  yang terdampak gempa bumi agar selalu bahagia dengan kehadirannya, sekaligus mendengarkan, Tausyiah  Ustadzah Ambu Galuh Chrysanti, ST. dan Ustadz DR. Zahid Mubarok S.Th.I, M.E.I,


    Selain itu, Yayasan Mulia Mandiri berikan santunan kepada 16 keluarga korban meninggal dunia di Kp. Garogol Kidul, dilanjutkan doa bersama dan belajar Tahsin surah Al-Fatihah.

    Dikesempatan yang sama juga berbagi kebahagian kepada para keluarga korban dengan mengadakan kegiatan perlombaan bagi Ibu-ibu dan anak-anak dan sajian lain ngaliwet, mancing. Sebutnya.


    Saat dihubungi Oktiarsa awak media beritajejaring.co.id, melalui sambungan "WhatsApp" T. Iman Santoso, bidang Operasional Yayasan menjelaskan kami merasa bersyukur sudah bisa melaksanakan kegiatan kemanusiaan berupa bantuan bagi saudara-saudara kita yang tedampak musibah gempa bumi Cianjur
    Alhamdulillah seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar dan para santriwati dan seluruh yang bertugas kembali dengan selamat.

    T. Iman Santoso menambahkan, puncak acara  dengan nama “Kumpul Keluarga” tema “Semangat, Bangkit, Bismillah, Allahu Akbar”, dipusatkan di Pondok Pesantren Al-Mubtadi’in pimpinan KH. Solihin M.A, di Kampung Garogol Kidul RT 004/05, Desa Cibulakan Kecamatan Cigeunang Cianjur.

    Disamping itu, Yayasan Mulia Mandiri 1 minggu pasca gempa terjadi, telah membuat Posko Peduli Gempa Cianjur baik di Bogor dan Cianjur yang berkolaborasi dengan lembaga-lembaga lain di bogor yaitu Saung Tahfidzh Bintang Al-Qur’an, Pesantren Guru Qur’an Bintang Al-Qur’an, Yayasan Mulia Mandiri, Yayasan Ponpes Yatim Piatu Mualaf dan Duafa Al-Misbah, PPA Institute.

    Ini bertujuan agar kami dapat menerima titipan bantuan dan menyalurkannya lebih banyak, luas, cepat dan sesuai yang dibutuhkan, hingga saat ini telah menyalurkan kepada 12 Desa, 19 Kampung, 419 KK, 1445 jiwa, berupa Al-quran, tenda pleton, genset, terpal,sembako, obat-obatan, toren, mesin air jetpump, material, mukena, baju, jaket dan lain-lain.

    Senada yang dipapar. Galuh Chrysanti Pimpinan Pesantren Guru Qur’an Bintang Al-Qur’an, kegiatan ini merupakan salah satu tugas kita bersama membantu saudara-saudara yang terdampak gempa bumi di Cianjur, tentu mereka sangat membutuhkan uluran tangan guna meringankan beban yang dideritanya.

    Semoga apa yang telah kami lakukan itu mendapat Ridho Allah SWT, Insa Allah dikesempatan lain hal serupa bisa dilakukan kembali. Pungkasnya

    Jurnalis : Oktiarsa
    Editor    : Muhamad Riky R
    Redaksi : Devi Riansyah (Deri)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini