-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    Pengembangan Bogor Utara Sebagai Pusat Pertumbuhan Ekonomi

    Redaksi
    Kamis, 22.1.26 WIB Last Updated 2026-01-22T11:49:23Z

    BOGOR (BJN) -  Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menyampaikan bahwa Bogor Utara dalam sejarahnya merupakan gerbang Kota Bogor yang memiliki potensi sangat luar biasa.


    Hal itu disampaikannya saat membuka pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Bogor Utara di Gedung Aula Kebon Jati, Kota Bogor, Kamis, 22/1/2026.


    Ia juga menyampaikan, Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor akan mengambil salah satu langkah signifikan, yaitu kembali membebaskan lahan untuk Jalan R2. Langkah ini sebagai bentuk pengembangan Bogor Utara sebagai pusat pertumbuhan ekonomi.


    Dedie Rachim mengaku telah berkomunikasi dengan pemerintah pusat dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor. Ke depan, diharapkan Sentul dapat terhubung dengan Kota Bogor secara langsung tanpa melalui jalan tol, melainkan melalui pembangunan jalur R2. 


    Langkah ini diharapkan mampu mendorong potensi wilayah dan mendukung pertumbuhan Bogor Utara agar lebih terlihat dan tidak tertinggal dibandingkan wilayah perbatasan.


    “Jangan sampai kita hanya menjadi penonton. Perencanaan dan komunikasi dengan pihak terkait mutlak dilakukan agar ‘kue pertumbuhan wilayah’ dapat dinikmati warga Kota Bogor. (Deri)




    Redaksi : Novel Ruchyadi

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini