-->
  • Jelajahi

    Copyright © Berita Jejaring
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top ads

    PENDIDIKAN

    Institut Teknologi Dan Bisnis Ahmad Dahlan Beri Pelatihan Penyembelihan Unggas

    Redaksi
    Sabtu, 17.6.23 WIB Last Updated 2023-06-17T05:25:50Z

    BOGOR (BJN) - Berangkat dari kenyataan ini Pusat Halal  Institut Teknologi Dan Bisnis Ahmad Dahlan  menggelar Pelatihan Juru Sembelih Halal (Juleha) di Desa Rancabungur, Kecamatan Kabupaten Bogor.


    Pelatihan tersebut dilaksanakan guna memastikan, jika produk daging  yang dihasilkan dari pengusaha ayam potong tersebut betul-betul halal.



    Dr. Ir. Nur Aini. M,si mengatakan, bahwa daging ayam merupakan salah satu bahan baku produk-produk makanan yang dikonsumsi oleh masyarakat. Karenanya, proses penyembelihan menjadi penting untuk didampingi agar daging yang dihasilkan betul-betul halal.


    “Daging  hukum asalnya memang sudah halal, namun jika proses penyembelihannya tidak sesuai tata cara Islam, bisa jadi haram.


    Dalam pelatihan tersebut tim Institut Teknologi Dan Bisnis Ahmad Dahlan  memberikan paparan teoritis serta sesi tanya jawab kemudian dilanjutkan dengan praktek.


    “Ini adalah agenda pertama kami melakukan sosialisasi tata cara penyembelihan hewan. Kedepan sinergitas ini akan terus kita pupuk guna memastikan makanan yang beredar di masyarakat ini betul-betul halal mulai dari bahan bakunya hingga proses pengolahannya.


    Dijelaskan,  program pelatihan ini digelar dalam rangka mendukung program dari pemerintah yang saat ini mendorong produk dalam negeri serta jaminan kehalalan bagi konsumennya.


    Kedepan menjadi sasaran sosialisasi atau pelatihan ini, tapi juga pengusaha pemotongan hewan lain yang ada di Kabupaten Bogor. Kami ingin bergerak mulai dari hulunya baru kemudian secara bertahap sampai pada hilir sesuai target pemerintah di 2024, nanti seluruh produk UMKM sudah bersertifikasi halal semua,” tandasnya.


    Dikesempatan yang sama Saepudin, Kades Rancabungur, menyebutkan sangat senang adanya pelatihan ini, juga penting sebagai kontrol terhadap kehalalan produk bahan makanan yang dihasilkan masyarakat, Desa Rancabungur.pungkasnya.


    Jurnalis : Imas 

    Editor.    : Deri

    Redaksi : Novel Ruchyadi

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini